Kunjungan Bupati Cirebon di LPK LN PT Jafa Indo Corpora Dan Santunan Sembako Purna TKI Migran.
Cirebon, Suara Metropol News. Bupati Cirebon H.Imron Rosadi melaksanakan kunjungan kerja ke LPK LN Bintang Corpora,/ PT JIC Gegesik untuk meninjau langsung pelaksanaan pelatihan dan pembinaan CPMI ( Calon Pekerja Migran Indonesia ) di LPK LN November 2022 baru baru ini
Yang diketahui secara resmi ada 30 lembaga LPK LN ( Lembaga Pelatihan Kerja Luar Negri ) 28 P3MI di Kabupaten Cirebon. Dalam kunjungan tersebut bukan hanya memberikan arahan ataupun melihat langsung sarana dan prasarana di LPK yang harus memadai standar kelayakan sebagai tempat pelatihan Calon Pekerja Migran Indonesia ( CPMI )
Pelatihan di bidang keterampilan dan bahasa serta dedikasi mental kepribadian para CPMI harus tercipta dengan baik dan benar, agar akan tercipta pula para CPMI ini bisa jalani tugas dan kewajiban nya di negara tujuan masing-masing. Dan dapat bekerja dengan sebaik baik nya sampai selasai masa kontraknya.
H.Imron Rosadi menghimbau LPK LN ( Lembaga Pelatihan Kerja Luar Negri ) harus bisa ikuti aturan dan prosedur standarisasi sebagai lembaga pelatihan kerja, serta kepada P3MI harus bisa menata mengontrol keuangan hak gaji PMI agar bisa di terima sesuai hak nya
Masi ada nya permasalahan dan pengaduan PMI dikarenakan perihal gaji atau apapun yg lain nya berupa penempatan kerja yang tidak sesuai penempatan nya.
Masih kata Bupati Cirebon H.Imron Rosadi dalam pesan nya kepada pihak pengelola LPK LN / P3MI supaya bisa meningkatkan mutu skil CPMI yang di tempatkan sudah layak dan siap di pekerjakan dan mengawal sampai habis kontrak hingga Ahir kepulangan nya, dalam kunjungan kerja tersebut Bupati Cirebon memberikan santunan Sembako kepada TKI PURNA yang sudah pulang ke Indonesia.
Menurut keterangan pengelola LPK LN sdr Bobi, bahwa LPK/PT JIC, hanya mem fasilitasi acara pemberian santunan tersebut. Selanjutnya Bupati melanjutkan kunjungan nya ke Desa Gegesik sudah dipersiapkan pula bahwa kunjungan ke LPK LN di wilayah Cirebon merupakan kunjungan perdana untuk pertama kalinya di LPK LN PT Jafa Indo Corpora. Tutur nya
Reporter ( Rudiyanto Wkh )