Gapoktanhut Gelar Rakor Bersama Muspika Parung Panjang Bogor

Loading

Bogor, – Upaya memenuhi kebutuhan pangan di tingkat lokal secara mandiri dan berkelanjutan yang mencakup produksi, distribusi, dan konsumsi. Dalam kesempatan ini, Gapoktanhut “Agro Tani Sejahtera” Parung Panjang Bogor menggelar Rapat Koordinasi Program Ketahanan Pangan dan Program Perhutanan Sosial KHDPK di Foodland Agrowisata Modernland Cikuda Jl. Raya Dago Kec.Parung Panjang, Bogor, Pada Rabu (10/05/2023)

Diketahui, program ketahanan pangan menjadi salah satu prioritas nasional dalam RPJMN 2020-2024. Ketahanan pangan juga diatur dalam peraturan Menteri Desa PDTT nomor 8 tahun 2022 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun anggaran 2023.

Rapat koordinasi dipimpin Camat Parungpanjang Icang Aliudin S.pd, S.IP, MM dihadiri
Danramil 0621-23/Parungpanjang dan Tenjo Kodim 0621/Kab Bogor Kapten INF Mulyadi , Kapolsek Parungpanjang AKP Dr.Suharto, S.H., M.H., Asper (Asisten Perhutani) didampingi KRPH, Kepala UPT Pertanian, Ketua Apdesi, Bidang Hukum & Ham Gapoktanhut, Ketua Gapoktanhut, Gema PS, Ketua BPD, Para Kades, KNPI, Karang Taruna, Tiga Pilar Kecamatan dan Forum Wartawan Jaya (FWJ) Indonesia.

Camat Parungpanjang Icang Aliudin mengatakan bahwa tujuan ketahanan pangan ini agar masyarakat dapat mengisi dan memanfaatkan lahan untuk kesejahteraan masyarakat, dan ini adalah harapan besar dari Gapoktanhut untuk masyarakat dengan adanya program ketahanan pangan ini,

Untuk itu saya meminta kepada para kades untuk membantu kegiatan kegiatan Gapoktanhut. Selain itu, Camat juga mengatakan agar lahan lahan tidur bisa dimanfaatkan untuk program ketahanan pangan. Ia juga menegaskan agar para kades terlibat dalam program tersebut.

Selain para kepala desa, lanjut Camat, pemuda dan karang taruna juga harus dilibatkan, “dan kami juga akan terus mendukung setiap kegiatan kegiatan dalam program ketahanan pangan tersebut demi kesejahteraan masyarakat Parungpanjang”. Tutup Camat Icang

Kapolsek Parungpanjang, AKP Suharto, mengatakan beberapa hal dan memberikan masukan masukan tentang ketahanan pangan. Kapolsek juga berharap mudah mudahan ketahanan pangan dapat terwujud. Kapolsek menjelaskan bila pihak investor/swasta yang akan mengelola maka harus adanya keterikatan kerjasama yang telah disepakati dan kepastian hukum serta mempunyai legalitas.

Sementara Danramil Parungpanjang, Kapten Inf Mulyadi, mengatakan bahwa Ia mendukung adanya program ketahanan pangan ini, dan dari segi keamanan di wilayah akan selalu kami monitor.

Sementara Asper Parungpanjang, Khaerul, dalam pemaparanya mengatakan bahwa program ketahanan pangan sudah ada di Perhutani. Ia menambahkan sangat mendukung sekali dan siap bersinergi dengan Gapoktanhut dan Gema PS demi suksesnya program-program untuk kesejahteraan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut juga Advokasi Gapoktanhut Puguh Tri Wibowo yang akrab dipanggil Puguh Kribo mengatakan untuk suksesnya program dan mempunyai legalitas yang utama harus bersinergi dengan unsur Muspika, Asper Perhutani yang sesuai dengan aspek UU kehutanan kita dan juga bila ada kerjasama dengan investor maka investor harus dilibatkan juga.

Sementara itu Wakil Ketua Gapoktanhut, Anwar Achmad mengatakan dengan adanya program ini harapannya kita bisa bersinergi dengan perangkat desa, asisten perhutani (asper), para petani hutan untuk bersama-sama meningkatkan perekonomian dan menciptakan lapangan kerja, serta membangun kesadaran masyarakat mengenai pentingnya ketahanan pangan dan praktik pertanian di tingkat lokal.

Reporter: MELKY SERIGALA

Share dan Like
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Pikiran Anda tentang artikel ini, Silakan komentar.x
()
x